Pemain AS Roma Bryan Cristante diberi kartu kuning oleh wasit saat pertandingan Bodo/Glimt v AS Roma pada Jumat (8/4/2022).
 Foto: Mats Torbergsen/NTB via REUTERS
Pemain AS Roma Bryan Cristante diberi kartu kuning oleh wasit saat pertandingan Bodo/Glimt v AS Roma pada Jumat (8/4/2022).
Foto: Mats Torbergsen/NTB via REUTERS

AS Roma kalah dari Sevilla di Final Liga Europa, Kamis (1/5) dini hari WIB. Kekalahan itu membuat isu Jose Mourinho mundur dari kursi pelatih Roma menyeruak.

Mourinho dikabarkan tak akan melatih Roma untuk musim depan. Bahkan, rumor beredar Mourinho bakal melatih Paris Saint-Germain.

Namun, pemain Roma, Bryan Cristante, berharap Mourinho tetap bertahan. Sebab, pelatih asal Portugal itu sudah memberikan sesuatu yang penting untuk ‘Serigala Ibu Kota’.

“Kami ingin dia bertahan di AS Roma karena dia pelatih penting dan dia membuat sesuatu yang penting untuk tim,” tutur Cristante dikutip Football Italia.

Sevilla menjadi juara Liga Europa usai mengalahkan AS Roma Puskas Arena, Budapest, Hongaria, pada Kamis (1/6) dini hari WIB. Ini merupakan gelar ketujuh Liga Europa untuk Sevilla.

Pelatih AS Roma Jose Mourinho dengan medali runner-upnya di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023). Foto: Marton Monus/REUTERS
Pelatih AS Roma Jose Mourinho dengan medali runner-upnya di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023). Foto: Marton Monus/REUTERS

Kedua tim bermain imbang 1-1 sampai extra time. Penentuan pemenang harus ditentukan via adu penalti, Sevilla memastikan kemenangan 4-1 saat tos-tosan.

Gerbang Fakta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *